Adakah cara membuat toko online di Facebook? Dengan menggunakan fitur-fitur di social media ini, Anda bisa mempromosikan produk atau jasa dengan lebih mudah. Anda tidak harus mempelajari web design yang rumit karena design sudah disediakan oleh Facebook. Anda tidak harus menerapkan strategi SEO karena Facebook sudah mempunyai trafik sangat tinggi. Anda tidak perlu mengeluarkan biaya promosi yang mahal selama mampu menggunakan Facebook untuk berpromosi. Selain itu, promosi di Facebook lebih mudah dilakukan oleh siapa saja. Inilah cara membuat toko online di Facebook dengan lebih mudah, cepat, dan murah untuk mendapatkan uang dari facebook
Pertama, Anda harus membuat akun Facebook terlebih dahulu. Akun tersebut nantinya akan digunakan untuk mengelola Fans Page. Satu akun bisa digunakan untuk membuat beberapa fans page sekaligus. Sebenarnya, promosi bisnis bisa dilakukan melalui akun tanpa harus membuat page, tetapi cara ini kurang efektif dan profesional. Nama yang Anda miliki belum tentu bisa merepresentasikan bisnis yang Anda tekuni. Di page tersebut, Anda bisa menamainya dengan lebih bebas dan sesuai dengan bisnis Anda.
Untuk menerapkan cara membuat toko online di Facebook, Anda bisa membuat fans page tersendiri. Untuk membuatnya, Anda hanya perlu waktu beberapa menit. Mulai buat page Anda dengan memilih kategori page yang diinginkan. Untuk mempromosikan bisnis, kategori yang paling tepat adalah product/service. Setelah itu, berikan nama dan deskripsi singkat mengenai bisnis Anda termasuk alamat serta kontak yang bisa dihubungi. Banyak bisnis local memanfaatkan Facebook sebagai media berpromosi dan Anda harus menggunakan kesempatan ini sebaik mungkin.
Untuk mendapatkan hasil maksimal dari page tersebut, Anda harus mengelolanya secara tepat. Anda bisa menulis update status melalui akun page tersebut. Dalam setiap posting yang Anda publikasikan, Anda bisa mempromosikan bisnis online yang ditawarkan. Jika jumlah orang yang menyukai page tersebut banyak, setiap posting bisa direspon dengan cepat. Anda juga harus fokus pada penambahan jumlah like di page yang Anda kelola. Cara membuat toko online di Facebook bisa menjadi lebih mudah dengan pengelolaan tepat.
0 Response to "Cara Membuat Toko Online di Facebook dengan Mudah dan Cepat"
Posting Komentar